Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Catatan Penting Seorang Pelajar | Anibar Studio


Selamat pagi gaes, semoga hari-ini Allah memberikan kebahagiaan kepada semua untuk selalu bisa bersyukur dalam kondisi apapun, pada kesempatan kali ini saya akan membagikan sebuah Catatan penting Seorang pelajar, insyaa Allah ini akan bermanfaat bagi kitasemua yang sedang belajar dan mencari ilmu,

Dalam definisi saya seorang pelajar itu bukan berarti mahasiswa, bukan berarti murid dan bukan pula seorang anak, bagi saya seorang pelajar itu adalah setiap kita, baik tua ataupun muda, bersekolah ataupun tidak, yang selalu ingin mengetahui/mempelajari sesuatu dan ingin menciptakan manfaat yang bisa dinikmati minimal oleh diri sendiri.

Saya sering menjumpai banyak orang yang tidak bersekolah, hampir kebanyakan dari mereka selalu mengeluh dengan keadaan, mereka berfikir tidak bisa melakukan apa-apa untuk masa depan, mereka berfikir bahwa masa depan yang akan mereka lewati sangat suram, tidak bisa bekerja karena hampir setiap perusahaan menginginkan pegawai yang memiliki ijazah dan berpendidikan dengan jelas. Disini saya selalu menanggapi apa yang mereka katakan dan keluhkan, ya memang benar setiap perusahaan apalagi PNS pasti ijazah adalah sebuah sarat mutlak yang harus ada jika kita ingin memasuki dunia kerja seperti itu, tapi harus kita ingat juga bahwa Allah membuka pintu rejeki itu bukan dari satu pintu, jika kamu tidak sekolah dan belajar karena kamu malas, itu adalah sesuatu kesalahan yang sangat fatal, kamu tidak mengunakan semua karunia yang Allah berikan, tapi jika keadaan yang menuntut kamu untuk tidak bisa bersekolah dan menikmati pendidikan seperti pada umumnya maka kamu jangan sampai terpaku sampai disana, jangan sampai putus harapan disana, ingat perjalanan itu masih panjang dan apa yang kamu pelajari setiap hari dari kesulitan hidup, kesulitan ekonomi dan bahkan dipermalukan orang lain, itu adalah pelajaran yang sangat berharga, kamu akan tahu bagaimana rasanya tidak punya, kamu akan tahu bagaimana rasanya dihina, secara tidak sadar batin dan nurani kamu akan bangkit tumbuh besar bersama dirimu sehingga kamu akan bisa menjadi sosok orang yang adil dan bijak dalam menata kehidupan ini.

Yang harus kita tahu dan kita fahami juga bahwa tuhan itu tidak pernah mengharuskan kita untuk suksess, yang tuhan inginkan itu adalah kita berupaya dan punya keinginan untuk mencapai kesuksesan itu, setiap kesusahan dan kepedihan itu adalah bekal berharga yang harus kita lalui, sekaligus ujian berharga yang harus kita lewati untuk mencapai kesuksesan itu supaya ketika kita suksess kita sudah siap dan tidak bingung harus ngapain dan harus melakukan apa.

Apakah ada yang berpendapat dengan saya, bahwa kesuksesan yang sejati adalah dimana kita bisa bahagia menerima apa yang Tuhan berikan untuk kita, tidak perduli banyak atau sedikit tapi kita selalu merasa bahagia, ketika Tuhan memberikan banyak, kita tidak pernah sungkan untuk berbagi, ketika tuhan memberikan kelapangan waktu dan tenaga, kita tidak pernah sungkan untuk membantu orang yang sedang kesusahan,

Wahai kamu yang memiliki banyak harta, tinggi jabatan dan kedudukan, suksesskanlah dirimu dengan berbahagia dalam hidupmu, dengan berbagi kepada sesama, dan dengan menolong siapapun yang bisa kamu tolong karena disana adalah puncak dari apa uang harus kamu capai wahai Seorang Pelajar.

Mempunyai keinginan yang besar, menebarkan manfaat, memberikan kebahagiaan untuk diri sendiri dan orang lain itu adalah pencapaian tersuksess bagi Seorang pelajar.

Kesimpulan :

  • Seorang pelajar adalah Kita yang selalu ingin memberikan manfaat.
  • Tidak bersekolah bukan berarti kamu tidak belajar, kamu bisa belajar dari hal apapun dan dimana-pun.
  • Berambisilah untuk sesuatu yang besar dan bermanfaat.
  • Hidupkanlah batin dan nuranimu untuk menjalani hidup yang bahagia.
  • Jangan pernalh lupa untuk membantu dan menolong sesama
  • Tujuanmu tidak harus kamu capai, tapi harus kamu upayakan untuk mencpainya.
  • Kamu adalah Seorang Pelajar


"Terimakasih atas perhatianya "

Pudin Petani
Pudin Petani Seorang petani yang suka dengan teknologi

Post a Comment for "Catatan Penting Seorang Pelajar | Anibar Studio"